Purworejo | bagelenchannel.com – Inilah sosok guru berprestasi Trisni Atmawati, SSi, MSi, yang telah mengharumkan nama Kabupaten Purworejo di kancah Provinsi Jawa Tengah. Namanya mencuat setelah ia berhasil menyabet Juara II Guru SMA Berprestasi Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2018, yang digelar baru-baru ini.
Guru mata pelajaran Biologi SMA Negeri 1 Purworejo itu sukses mendulang prestasi, setelah dalam ajang bergengsi tersebut, ia mampu membuktikan kompetensi dan karyanya melalui sebuah best practice yang pernah dilakukan selama menjadi guru.
“Best practice yang berhasil saya presentasikan pada seleksi ini adalah KODEKU 2P, yaitu sebuah inovasi pembelajaran kooperatif picture and picture dengan bantuan kode QR serta kuis interaktif online Kahoot. Dalam best practice ini, saya menggabungkan model pembelajaran dengan pemanfaatan TIK dalam pembelajaran,” katanya.
Tak hanya itu, dalam mengikuti lomba tersebut Trisni Atmawati, SSi, MSi, juga membawa karya-karyanya selama 2 tahun terakhir. Diantaranya 4 karya tulis dalam bentuk PTK, 2 artikel di jurnal ilmiah nasional dan provinsi, 6 artikel di media massa (koran) dan 4 buku yang telah diterbitkan oleh penerbit yang berISBN.
“Selain itu, saya pada tahun 2017 lalu, juga menjadi salah satu finalis Lomba Inovasi Pembelajaran Pendidikan Karakter Kebangsaan (Karbang), yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Alhamdulillah saya kebetulan juga memiliki pengalaman dalam membimbing siswa menjadi juara dalam beberapa perlombaan. Seperti lomba OSN, lomba Krenova, lomba karya tulis ilmiah dan essai,” ujarnya.
Menurut istri dari Ahmad Faizin, SPdI itu, prestasi yang diraihnya merupakan hasil kerja keras selama ini dan karunia dari Alloh SWT.
“Saya merasa hanyalah seorang guru biasa seperti guru-guru yang lain. Keberhasilan ini saya peroleh selain berusaha keras juga merupakan karunia dari Alloh SWT,” imbuhnya.
“Selain itu juga atas kontribusi banyak pihak mulai dari keluarga, terutama suami, para pengwas, para guru berprestasi tingkat nasional, kepala sekolah, keterlibatan rekan kerja guru dan karyawan dalam mempersiapkan mengikuti lomba serta paling utama adalah siswa-siswi yang telah memberikan pengalaman untuk terus belajar dan meningkatkan kualitas diri,” paparnya.
Trisni Atmawati, SSi, MSi, sebelumnya pernah mengajar di SMA Negeri 3 Purworejo dan pindah mengajar di SMA Negeri 1 Purworejo sejak tahun 2013 lalu. Selain sebagai guru mata pelajaran Biologi, dirinya juga mendapat tugas tambahan sebagai Pembina Ekstrakurikuler KIR dan Wakil Ketua Tim Adiwiyata SMA Negeri 1 Purworejo. Kini ia juga menjadi Ketua MGMP Biologi SMA Kabupaten Purworejo dan Sekretaris MGMP Biologi SMA Provinsi Jawa Tengah.
Ke depan ia berharap agar karya-karyanya dapat lebih memberikan kebermanfaatan bagi anak didiknya dan dunia pendidikan di Kabupaten Purworejo. Menurutnya setiap guru harus terus selalu belajar untuk meningkatkan kualitas diri, karena generasi mendatang membutuhkan pendidikan yang lebih baik lagi.
“Sumbangsih kita sebagai pendidik adalah dengan jalan meningkatkan profesionalisme sehingga dapat memberi bekal bagi generasi mendatang, sehingga mereka benar-benar kompeten dan siap bersaing di era globalisasi,” pungkasnya.
(Eko Mulyanto)