
Doa bersama dalam rangka tirakatan HUT Kemerdekaan RI ke-73 dan peresmian pos kamling Dusun Nadri dihelat di sepanjang jalan setapak. (Wid)
Bagelen | bagelenchannel.com – Puluhan warga Dusun Nadri, Desa Krendetan, Kecamatan Bagelen, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, menggelar doa bersama dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73. Kegiatan tersebut dihelat, di sepanjang jalan setapak di Dusun Nadri, Rabu (15/08/2018) malam. Selain tirakatan dan doa bersama, warga juga membagikan hadiah perlombaan sekaligus meresmikan pos kampling di Dusun Nadri.
Ada yang unik dalam acara doa bersama itu, warga membawa ancak yang berisi berbagai makanan matang. Ada sekitar 40 ancak yang dibawa warga. Kemudian ancak-ancak berisi makanan itu disajikan di hadapan warga dan dimakan secara bersama-sama di sepanjang jalan setapak. Usai menyantap makanan, warga kemudian mengikuti pengajian yang disampaikan oleh salah satu ulama dari Pondok Pesantren Al Iman Bulus.
Diungkapkan oleh Ketua RW 02 Dusun Nadri Anwar Sanusi, bahwa gelaran doa bersama di jalan setapak itu, telah dilakukan untuk kedua kalinya di tahun 2018. “Dahulu gelaran doa bersama digelar dalam rangka peresmian jalan setapak, namun pada kesempatan ini digelar dalam rangka HUT Kemerdekaan RI dan peresmian pos kampling,” katanya.
Lebih jauh dikatakan, bahwa gelaran doa bersama itu sengaja dihelat di tengah jalan, dan tidak dilakukan di masjid atau di dalam gedung, agar gelaran bisa lebih memasyarakat. Selain untuk mendoakan para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan serta mempertahankan kemerdekan, gelaran doa itu juga untuk menyatukan warga masyarakat dan menjalin kerukunan antar warga. Doa bersama tersebut, rencananya akan digelar secara rutin setiap tahunnya. Sehingga diharapkan bisa menjadikan Dusun Nadri lebih maju, dan ke depan bisa lebih meriah lagi. (Widarto)