Penerapan kurikulum 2013 menuntut kesiapan guru dalam menghadapi perubahan pembelajaran. Kesiapan guru ini berkaitan erat dengan keberhasilan perubahan kurikulum terutama pada saatimplementasinya di kelas. Oleh sebab itu, kemampuan guru dalam mempelajari pendekatan, strategi, model dan metode pembelajaran baru sangat dibutuhkan agar kompetensi siswa dapat tercapai. Selain kesiapan guru, kesiapan siswa menerima perubahan pembelajaran juga sangat penting dalam mencapai kompetensi. Sehingga, tugas utama guru yaitu untuk mendorong peserta didik mampu melakukan observasi, bertanya, bernalar dan mengkomunikasikan terhadap apa yang diperoleh dan diketahui selama proses pembelajaran. Hal ini dilakukan sebagai dasar penilaian keberhasilan suatu perubahan kurikulum.
Pelaksanaan kurikulum 2013 melalui pembelajaran tematik di tingkat sekolah dasar masih dilaksanakan pada kelas 1 dan 4. Pembelajaran tematik untuk selanjutnya akan dilaksanakan pada semua kelas. Dalam proses pembelajaran tematik pada kurikulum 2013 perlu adanya catatan untuk mengamati apakah pelaksanaan sudah efektif. Tidak semua sekolah dasar yang sudah menerapkan pembelajaran tematik pada kurikulum 2013, hal ini disesuaikan dengan kondisi dari masing-masing sekolah dasar. Pembelajaran tematik pada kurikulum 2013 di kelas 1 dan 4 pelaksanaannya disesuaikan dengan buku pegangan guru dan buku siswa. Dalam pelaksanaannya selain menggunakan buku guru dan buku siswa, guru kelas 4 menggunakan lembar kegiatan siswa untuk menunjang materi dan evaluasi yang ada pada buku guru dan buku siswa. Selain mengacu pada buku guru dan buku siswa di dalam proses pembelajarannya metode yang digunakan guru dalam pembelajaran tematik di kelas 1 dan 4 mengacu pada pembelajaran yang aktif, kreatif dan menyenangkan. Untuk metode pembelajaran seperti belajar secara berkelompok digunakan pada kelas 4 karena di kelas 1 siswa masih dalam tahap awal pengenalan sehingga jika belajar berkelompok masih belum bisa fokus ke materi pembelajaran dan ramai sendiri. Sedangakan untuk siswa kelas 4 dapat menggunakan metode belajar secara berkelompok karena mereka sudah dapat fokus dalam pembelajaran walaupun kadang masih ramai dan sulit diatur. Media pembelajaran juga sering digunakan oleh guru kelas 1 dan 4 untuk menunjang dalam menyampaikan materi, terutama guru kelas 4 yang mampu mengunakan IT dalam media pembelajaran. Menurut kepala sekolah dan guru pendekatan metode dan media dalam pelaksanaan pembelajaran tematik di kelas 1 dan 4 disesuaikan dengan materi dan kegiatan.
Penulis : Nurena Lisa Nabilla
Prodi : Pendidikan Guru Sekolah Dasar Instansi: Universitas Muhammadiyah Purworejo