
Purworejo | bagelenchannel.com – Sejumlah pementasan kesenian tradisional digelar di obyek-obyek wisata di wilayah Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, dengan tajuk Romansa Lebaran 2024. Pentas kesenian tradisional tersebut digelar oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, saat libur lebaran atau Idul Fitri 1445 H/ 2024 M ini.
Pagelaran bertajuk Romansa Lebaran itu akan digelar selama dua hari yaitu pada Sabtu (13/4/2024) dan Minggu (14/4/2024) dengan lokasi Obyek Wisata Goa Seplawan di Desa Donorejo, Kecamatan Kaligesing dan Pantai Dewaruci Desa Jatimalang, Kecamatan Purwodadi.
Dikatakan oleh Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata, Sumber Daya Wisata dan Ekonomi Kreatif pada Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purworejo, Agung Pranoto, guna menghibur masyarakat di masa libur lebaran, Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purworejo, akan menyajikan pementasan kesenian daerah di lokasi wisata.

Disebutkan, bahwa kesenian daerah yang akan tampil yaitu kesenian Kuda Lumping Sedyo Asih Tunggal Jati Lokananta di Area Goa Seplawan pada tanggal 13 April 2024 mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.
Kemudian, Kesenian Tari Dolalak Setyo Budoyo di Halaman TIC Pantai Dewaruci pada tanggal 13 April 2024 mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai dan Kuda Kepang Kencono Wungu Padepokan Ismoyo Jati dihalaman TIC Pantai Dewaruci pada tanggal 14 April 2024 mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.
“Juga ada Gebyar Oleh-oleh yang dilaksanakan oleh para pelaku UMKM di Area Art Center Purworejo pada tanggal 13 dan 14 April 2024, mulai Pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB,” sebut Agung Pranoto, saat ditemui dikantornya, belum lama ini.
Pementasan kesenian itu, lanjutnya, selain untuk menghibur masyarakat saat libur lebaran juga bertujuan untuk menaungi dan memberi ruang bagi para seniman, agar mereka terus bisa berkreasi pada seni tradisi di masa libur lebaran.
“Para pemudik biasanya merindukan hiburan berupa kesenian tradisional, maka saat mereka pulang kampung di Purworejo, mereka bisa terhibur dan senang saat berlibur di lokasi wisata yang ada di Purworejo,” ujarnya.
Dikatakan, untuk Kabupaten Purworejo, ada 5 obyek wisata yang dinaungi atau ditangani oleh dinas, yaitu kolam renang Arta Tirta, Taman Geger Menjangan, pantai Dewa Ruci, Goa Seplawan dan Art Center.

Ada sejumlah fasilitas baru yang telah bangun di sejunlah lokasi oyek wisata itu, diantaranya gedung Turis Informasi Center (TIC), jalan aspal dan gardu pandang pantai di obyek wisata pantai Dewaruci, ruang loket tiket dan pintu masuk yang baru di obyek wisata Goa Seplawan, penambahan peralatan dan perbaikan saluran air di kolam renang Arta Tirta dan berbagai memori koleksi di Art Center Purworejo.
“Khusus Art center karena masih baru ya jadi masih tetap sama, isinya tentang ke memori kolektif, memori masa lalu, contoh dengan pemajangan radio kuno, miniatur makanan khas Purworejo, dan aneka permainan tradisional, lalu ada patung- patung tokoh Purworejo, dan para pahlawan yang beraasal dari Purworejo, dan memori tentang Purworejo lainya,” jelasnya.
Selain 5 lokasi obyek wisata yang dinaungi dinas, pemudik dan wisatawan juga bisa berkunjung di sejumlah destinasi wisata lain yang menarik yang dikelola oleh desa wisata yang ada di Kabupaten Purworejo.
Destinasi wisata itu diantaranya Curug Muncar di Desa Kaliwungu Kecamatan Bruno, Gunung Kunir di Desa Benowo Kecamatan Bener, Pantai Ketawang di Desa Ketawangrejo Kecamatan Grabag, Pantai Jetis di Desa Patutrejo Kecamatan Grabag, Curug Kyai Kate di Desa Gunung Condong Kecamatan Bruno, Bukit Bima Purbayan di Desa Purbayan Kecamatan Kemiri, Hutan Pinus Kalilo di Desa Tlogoguwo Kecamatan Kaligesing, Curug Gunung Putri di Desa Cepedak Kecamatan Bruno, Hutan Pinus Sikepel di Desa Jati Kecamatan Bener, Memorial House WR Supratman di Desa Somongari Kecamatan Kaligesing, Curug Kaliurip di Desa Kaliurip Kecamatan Kemiri, Gunung Gajah di Desa Pandanrejo Kecamatan Kaligesing, Bukit Seribu Besek di Desa Guntur Kecamatan Bener, Gunung Manggul Joyo di Desa Cacabankidul Kecamatan Bener dan Taman Sidandang di Desa Kaligono Kecamatan Kaligesing.
“Harapanya ketika lebaran masyarakat bisa menikmati wisata dengan menjaga keselamatan pribadi, utamanya dipantai, kami juga minghimbau jaga kebersihan, perhatikan rambu keselamatan, dan tidak merusak fasilitas yang ada dilokasi wisata,” harapnya.
(Eko Mulyanto)