Skip to content
Bagelen Channel

Bagelen Channel

Semua Tentang Purworejo | Khas & Inspiratif

Primary Menu
  • Beranda
  • Berita
  • Artikel
  • Opini
  • Oase
  • Home
  • 2025
  • Juni
  • Pemkab Purworejo Raih Predikat Opini WTP ke-13
  • Berita
  • Kabar Purworejo

Pemkab Purworejo Raih Predikat Opini WTP ke-13

Bagelen Channel 7 Juni 2025
Gambar WhatsApp 2025-06-07 pukul 18.50.41_50d0e82c

Semarang | bagelenchannel.com – Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2024 Pemerintah Kabupaten Purworejo, meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Jawa Tengah.

Penyerahan LHP LKPD dilakukan oleh Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah Ahmad Luthfi H. Rahmatullah S.E., M.H., Ak., CA, CSFA, ERMAP., kepada Bupati Purworejo Hj. Yuli Hastuti, S.H., dan Ketua DPRD Purworejo Tunaryo, S.Sos., bertempat di Gedung BPK Perwakilan Jawa Tengah, Semarang, Kamis (05/06/2025).

“Hari ini saya menghadiri kegiatan penyerahan LHP atas LKPD Tahun 2024 oleh BPK. Alhamdullah Kabupaten Purworejo mendapatkan predikat WTP untuk ke-13 kalinya. Terima kasih kepada semua pihak, khususnya Bapak Ibu dari semua OPD se-Kabupaten Purworejo yang telah bekerja keras untuk Kabupaten Purworejo,” kata Bupati Purworejo Hj. Yuli Hastuti, S.H., didampingi Sekda dan Kepala BPKPAD Purworejo.

Dirinya berharap dengan kembali diraihnya WTP ini, menjadi penyemangat bagi seluruh jajaran Pemkab Purworejo. Ke depan diharapkan kinerja yang sudah baik ini dapat terus dipertahankan bahkan semakin ditingkatkan.

Bupati menegaskan bahwa Pemkab Purworejo berkomitmen untuk terus menjaga agar pengelolaan keuangan daerah akan semakin baik, transparan dan akuntabel.

Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah Ahmad Luthfi H. Rahmatullah S.E., M.H., Ak., CA, CSFA, ERMAP., menjelaskan bahwa opini ini didasarkan pada hasil evaluasi yang dilakukan oleh BPK atas laporan keuangan yang disajikan oleh pemerintah kabupaten/kota. Tim Pemeriksa BPK telah menilai kepatuhan atas pelaksanaan anggaran, pelaksanaan pengendalian internal dan batas materialitasnya.

“32 kabupaten/kota se-Wilayah Jawa Tengah memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian,” kata Ahmad Luthfi H. Rahmatullah S.E., M.H., Ak., CA, CSFA, ERMAP.

Dalam hal ini BPK juga telah memberikan rekomendasi-rekomendasi atas hasil temuan-temuan evaluasi yang telah dilakukan tim. Diharapkan pemerintah daerah dapat segera menindaklanjuti hal tersebut.

“Sebagaimana rekomendasi yang telah kami sampaikan pada buku 2, kami berharap dapat diselesaikan dalam tempo 60 hari,” harap Ahmad Luthfi H. Rahmatullah S.E., M.H., Ak., CA, CSFA, ERMAP.

Ahmad memastikan BPK siap membuka ruang untuk komunikasi dan diskusi dalam keperluan penyelesaian tindak lanjut yang akan dilakukan pemerintah kabupaten/kota.

Sementara itu, Kepala BPKPAD Kabupaten Purworejo Hadi Sadsila, S.P., M.M., menerangkan bahwa Pemkab Purworejo tahun ini meraih opini WTP murni tanpa catatan.

“Alhamdulillah Purworejo mendapat WTP yang kesekian kali, berkat perjuangan teman-teman OPD terima kasih kepada semuanya yang telah berperan, harapannya bisa meningkat lagi ditahun berikutnya,” kata Hadi Sadsila, S.P., M.M. 

(Eko Mulyanto)

Continue Reading

Previous: Pemkab Purworejo Dukung Program Mageri Segoro
Next: Pentingnya Mitigasi Bencana Alam Untuk Purworejo Lebih Maju di Masa Depan

Pos Terkait

Gambar WhatsApp 2025-06-22 pukul 15.16.38_e68b4cdc
  • Berita
  • Kabar Purworejo

Pengembangan Ekonomi dan Pariwisata Melalui Festival Dewa Ruci

Bagelen Channel 22 Juni 2025
Gambar WhatsApp 2025-06-22 pukul 15.16.07_8fee5d8b
  • Berita
  • Kabar Purworejo

Sapugeli di Desa Kalijambe Disambut Antusias Warga

Bagelen Channel 22 Juni 2025
Gambar WhatsApp 2025-06-22 pukul 15.15.37_12d9a588
  • Berita
  • Kabar Purworejo

Polres Purworejo Gelar Doa Bersama Lintas Agama

Bagelen Channel 22 Juni 2025

Tentang Kami

Bagelen Channel

Semua Tentang Purworejo | Khas & Inspiratif

  • Redaksi
  • Media Partner
  • Disclaimer
  • Youtube
  • Instagram
  • Facebook
  • Twitter
Bagelen Channel | Copyright ©2025 All rights reserved | MoreNews by AF themes.