Mahasiswa Semester 3 Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Muhammadiyah Purworejo, Jawa Tengah, melakukan Observasi Implementasi Solusi di SD Negeri Wonotopo, pada hari Kamis, 14 November 2024, pukul 11.00 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berhitung peserta didik kelas 5 dalam memahami serta mengingatkan kembali konsep dasar perkalian dan pembagian melalui soal cerita yang mendorong mereka untuk menganalisis informasi dalam soal. Sebanyak 11 peserta didik turut serta berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Kegiatan dimulai dengan perkenalan anggota dan penjelasan mengenai maksud kehadiran di kelas, yang dipimpin oleh Felisha Diva Prastiwi. Setelah itu, Susilo Sekar Wangi memperkenalkan media pembelajaran serta cara penggunaannya, diikuti dengan pembagian kelompok. Peserta didik kemudian bergabung dengan kelompok yang telah ditentukan. Setiap ketua kelompok maju untuk memilih soal secara acak, dan kelompok-kelompok tersebut berlomba menyelesaikan soal dengan cepat menggunakan media pembelajaran.
Aktivitas ini dirancang untuk melatih keberanian dan meningkatkan jiwa kompetitif siswa. Kelompok yang berhasil menjawab dan mempresentasikan hasil jawabannya dengan benar diberikan hadiah dan melanjutkan ke soal-soal berikutnya hingga waktu pembelajaran berakhir. Untuk menjaga semangat dan fokus peserta didik, sesi ice breaking juga diselingi dalam kegiatan ini, ice breaking tersebut dilakukan guna menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan interaktif.
Di akhir pembelajaran, kami menyampaikan kesimpulan mengenai pentingnya pemahaman konsep perkalian dan pembagian dalam kehidupan sehari-hari. Materi ini disambut dengan antusias oleh peserta didik, yang menunjukkan minat dan keterlibatan mereka dalam memahami aplikasi nyata dari konsep yang telah dipelajari. Antusiasme peserta didik terlihat jelas melalui banyaknya pertanyaan dan pendapat yang mereka ajukan, yang mencerminkan keinginan mereka untuk menggali lebih dalam tentang topik tersebut. Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya berhasil memperkuat pengetahuan akademis mereka, tetapi juga membantu peserta didik menyadari relevansi matematika dalam kehidupan sehari-hari, serta mendorong mereka untuk lebih aktif dalam belajar dan berdiskusi antar anggota kelompok.
“Saya merasa sangat terbantu dengan informasi yang diberikan, terutama tentang kantong perkalian dan pembagian. Media ini sangat berguna untuk mempermudah dalam menyelesaikan soal perkalian dan pembagian”. Sementara itu, Bu Ervita selaku guru kelas 5, dalam sesi penutupan, menambahkan, “Kegiatan ini sangat penting karena ada beberapa peserta didik yang belum paham mengenai konsep perkalian dan pembagian. Dengan adanya media pembelajaran tersebut akan memudahkan peserta didik dalam memahami konsep perkalian dan pembagian serta membangun suasana pembelajaran yang menyenangkan.” Ungkap salah satu peserta didik bernama Aysika.
Ketua pelaksana kegiatan, Yuli Siswanto, berharap agar kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang untuk untuk membantu peserta didik dalam memahami dan menghafal konsep perkalian dengan cara yang lebih efektif, serta membantu peserta didik untuk melatih pemahaman melalui pengaplikasian konsep perkalian dan pembagian dalam soal cerita.
“Melalui acara ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi siswa kelas 5 SD Negeri Wonotopo,” ujar Yuli Siswanto.
Kegiatan ditutup dengan ucapan terimakasih dari tim mahasiswa kepada seluruh peserta didik di kelas 5. Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan salam penutup dan sesi dokumentasi penyerahan media pembelajaran secara simbolis kepada pihak SD, yang diwakilkan oleh Ibu Ervita selaku guru kelas 5 SD Negeri Wonotopo. Kegiatan ini juga menjadi dokumentasi kenang-kenangan bersama tim mahasiswa semester 3 program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Muhammadiyah Purworejo, serta siswa dan siswi kelas 5 SD Negeri Wonotopo.
Untuk informasi lebih lanjut terkait penyelenggaraan kegiatan ini, silahkan hubungi Susilo Sekar Wangi melalui: Email: susilosekarwangi998@gmail.com (*)
Penulis adalah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Purworejo.
Nama Anggota :
- Alivia Kuswantini (232180101)
- Fina Ainur Rohmah (232180102)
- Felisha Diva Prastiwi (232180103)
- Yuli Siswanto (232180104)
- Susilo Sekar Wangi (232180127)